Sistem Tempat Parkir Terintegrasi yang Dilengkapi dengan Aplikasi Mobile dan Mikrokontroller
DOI:
https://doi.org/10.37823/insight.v2i01.79Keywords:
Android, Flutter, Gerbang, System, Tempat ParkirAbstract
Pada tempat parkir yang berada di Indonesia khusunya Surabaya masih menggunakan tiket yang di print pada saat masuk ke tempat parkir. Tiket ini akan disimpan sampai pada saat keluar dari tempat parkir, dan baru akan diserahkan kepada petugas parkir yang berada di gerbang keluar. Pada gerbang keluar, petugas akan melakukan scan ticket di mesin dan akan memberitahu berapa jumlah yang harus dibayarkan. Hal ini dapat terasa lambat dan kurang efisien, sehingga dapat menimbulkan suatu kendala pada saat keluar dimana kendalanya adalah penumpukan mobil yang membuat keluar dari tempat parkir terhambat dan juga harus menyediakan uang dimana jika uang tersebut memiliki kembalian maka harus menunggu petugas untuk memberikan kembalian. Flutter adalah framework native untuk membuat aplikasi cross platform Android dan iOS. Flutter menggunakan Dart sebagai Bahasa pemrograman. Pada sistem ini, pengguna yang mendaftar sebagai member dapat melakukan parkir ke tempat parkir yang tersedia dengan menggunakan aplikasi tanpa memakai tiket. Selain fitur untuk parkir, terdapat fitur untuk melakukan subscribe atau booking pada tempat parkir, dan melakukan report. Pengguna juga dapat mendaftar menjadi owner, dimana owner dapat melakukan setting parkiran, mengirimkan newsfeed, dan melakukan review untuk report yang dikirimkan oleh member. Dengan dibuatnya sistem ini, diharapkan pengguna dapat terbantu untuk melakukan parkir agar menjadi lebih mudah dan efisien. Dalam pembuatan sistem, terdapat beberapa kendala seperti proses buka dan tutup gerbang menggunakan mikrokontroler dimana gerbang terkadang mengalami delay pada saat melakukan proses.
References
Flutter Documentation [Online] Available at: https://flutter.dev/docs
Cross-platform mobile app development with flutter [Online] Available at: https://blog.codemagic.io/cross-platform-mobile-app-development-with-flutter/
RaspberryPi Documentation [Online] Available at: https://www.raspberrypi.org/documentation/
Firebase Documentation [Online] Available at: https://firebase.google.com/docs
What is Xendit? [Online] Available at: https://xendit.github.io/xendit-kb/Indonesia/about-us/what-is-xendit/
Build beautiful native apps in record time. [Online] Available at: https://flutter.io/.
Belchin, Moises, dan Patricia Juberias. 2015. Web Programming with Dart. New York: Apress.
Caya, Andrew. 2018. The Faster Web with PHP, MySQL, and JavaScript. London: Packt Publishing.
Svennerberg, Gabriel, dan Cameron Turner. 2010. Beginning Google Maps API 3. New York: Apress.